Rabu, 07 November 2012

JIKUKAN NINJUTSU (Ninjutsu Ruang - Waktu)


 Ninjutsu Ruang - Waktu (Jikukan Ninjutsu, Secara harfiah berarti "Teknik ninja Ruang dan Waktu ") adalah teknik yang memungkinkan pengguna untuk memanipulasi ruang dan waktu. Dengan memanipulasi ruang tertentu, pengguna dapat berpindah kemanapun yang ditargetkan melewati sebuah dimensi secara langsung. Minato Namikaze, Tobi, dan Tobirama Senju, mereka semua tercatat sebagai pengguna terampil dari jikukan ninjutsu. Semua teknik panggilan juga termasuk kedalam jikukan ninjutsu, karena dapat memindahkan targetnya melewati dimensi.


Referensi :

   1. Naruto Chapter 92, halaman 13
   2. Naruto chapter 502, halaman 12
> BEBERAPA CONTOH JIKUKAN NINJUTSU <
1) Jikukan kekkai
Nama : Jikukan Kekkai
English : Space-Time Barrier
Debut :
-Manga Chapter # 502
-Terlihat hanya dalam manga
Klasifikasi : Ninjutsu, ninjutsu ruang dan waktu, Ninjutsu penghalang.
Kelas : Defensive
Jarak : Jauh
Segel tangan : Ram ? Teknik segel khusus
Pengguna : Minato Namikaze
Keterangan :
Dengan menggunakan Kunai khusus "flying thunder god", Minato dapat membentuk penghalang yang dapat memindahkan sejauh mungkin serangan musuh yang diarahkan di sebuah tempat. Bahkan minato dapat memindahkan serangan bijuudama dari "kurama". Setelah serangan itu terkunci, kemudian minato langsung memindahkannya ke tempat yang aman.
2) Jikukan Ido
Nama : Jikukan Ido
English : Space–Time Migration
Debut :
-Manga Chapter # 357
-Anime Naruto Shippuden Episode # 123
-Naruto Shippuden Video Game : Ultimate Ninja Heroes 3
-Muncul dalam Anime, Manga dan Game
Klasifikasi : Ninjutsu, ninjutsu ruang dan waktu
Kelas : Defensive dan Tambahan
Jarak : Semua rentang
Pengguna : Tobi
Keterangan :
Teknik jikukan ido milik tobi ini dikeluarkan dari mata kanannya, memungkinkan dia untuk memindahkan dirinya atau apa pun yang disentuh ke lokasi lain atau sebuah dimensi, perlu dicatat siapapun yang dipindahkan menggunakan teknik ini tidak bisa kembali tanpa sepengetahuan penggunanya.
Menurut pengamatan, tercatat bahwa chakra tobi tidak bisa dirasakan jika dia sedang menggunakan jikukan ido, dan juga ketika dia berpindah untuk menghindari serangan lawan. Menurut Tobi sendiri, ia dapat menemukan siapa saja dan memindahkan lawannya, seperti saat dia berhasil menemukan Tim Taka waktu pergi menuju ke Konohagakure, bahkan Minato Namikaze, yang saat itu diketahui sedang menjauh darinya.
Kakashi Hatake menyamakan teknik ini seperti jikukan kekkai karena dapat memanipulasi ruang dan waktu, tetapi tercatat bahwa versi milik Tobi itu lebih hebat dibandingkan yang lain. Selama bertarung dengan Tobi, Minato sendiri mengakui kalau Teknik milik Tobi ini lebih hebat dari miliknya sendiri. Kemampuannya ini dapat digunakan untuk berpindah lokasi tanpa menggunakan segel tangan.
Mirip dengan Kamui milik Kakashi, Tobi juga mampu memindahkan orang lain ke dalam dimensi secara terpisah, namun sebelumnya dia harus dapat menyentuh lawan dan berputar pada satu titik di mata kanannya kemudian menghilang dengan sendirinya. Serta teknik ini tidak memiliki pengaruh fisik bagi penggunanya. Tidak seperti Kamui, tobi harus mampu memegang lawannya untuk menggunakan jikukan ido.
Pada awalnya ada asumsi kalau teknik ini hanya dapat digunakan untuk memindahkan sebagian tubuh Tobi, sehingga saat diserang oleh lawan Tobi masih bisa terkena serangan tersebut. Tapi, bagaimanapun setelah diketahui kalau dia tidak hanya dapat berpindah saja, dia seperti orang yang tak tersentuh ketika diserang jadi serangan seperti apapun bisa ditembusnya.
Kelemahan utama teknik ini seperti yang telah diungkapkan oleh Konan, rentang waktu menggunakan teknik ini hanya 5 menit. Rentang waktu ketika digunakan untuk memindahkan beberapa benda juga akan berpengaruh, jadi semakin lama. Tobi nampaknya juga memiliki kemampuan untuk membuat apa pun yang dia sentuh pada waktu tertentu, menjadi tidak berwujud (invisible) atau tidak bisa disentuh. Seperti saat dia dapat menggunakan rantai chakra, waktu itu hachibi berusaha untuk menggenggamnya langsung namun gagal.
Referensi :
   1. Naruto chapter 510, halaman 2
   2. Naruto chapter 453, halaman 3
   3. Naruto chapter 502, halaman 11
   4. Naruto chapter 502, halaman 14
   5. Naruto chapter 467, halaman 8-9
   6. Naruto chapter 510, halaman 2-3
   7. Naruto chapter 467, halaman 6
   8. Naruto chapter 567, halaman 7
3) Hiraishin No Jutsu
Nama : Hiraishin No Jutsu
English : Flying thunder god technique
Debut :
-Manga Chapter # 240
-Anime Naruto Shippuden Episode # 119
-Naruto Shippuden Movie 4 : Lost Tower
-Video Game Naruto : Ultimate Ninja 3
-Muncul dalam Anime, Game Manga, dan Film
Klasifikasi : Ninjutsu, ninjutsu ruang dan waktu
Peringkat jutsu : ranking S
Kelas : Tambahan
Jarak : Semua rentang
Pengguna : Minato namikaze, Genma shiranuri, Raido namiashi.
Keterangan :
Flying Thunder God Technique adalah teknik diciptakan oleh Minato Namikaze, yang memungkinkan pengguna untuk memindahkan dirinya sendiri ke lokasi lain dalam sekejap mata. Teknik ini dijuluki, "Konoha's Yellow Flash" (Konoha no Kiiroi Senko).
Untuk mengaktifkan teknik ini, pengguna membutuhkan segel khusus atau tanda yang unik (jutsu-shiki) untuk menandai tujuan kemana "sesuatu" akan dipindahkan. Setelah pengguna menandainya, dia memasuki dimensi menuju lokasi yang sebelumnya dia beri tandai, biasanya digunakan untuk menghindari serangan. Teknik ini juga dapat menciptakan kepulan asap, mirip dengan Teknik Panggil (kuchiyose no jutsu), tetapi tidak selalu terjadi. Minato meletakkan tanda segel khusus terlebih dahulu pada senjata seperti kunai miliknya. Jika kunai itu diberikan kepada seseorang, dia dapat langsung berpindah ketempat dimana orang itu berada. Dia juga dapat menandai sebuah daerah dengan kunainya sehingga lebih efisien digunakan dalam pertarungan.
Teknik ini cukup cepat bahkan memungkinkan Minato dapat lolos untuk menghindari teknik Jikukan Ido milik Tobi, meskipun yang terakhir dia dapat memukul tobi. Minato juga dapat memindahkan benda lain menggunakan teknik ini, seperti ketika dia menggunakannya pada kyuubi untuk memindahkannya keluar dari kawasan konohagakure, meskipun ukuran benda juga menentukan seberapa besar jumlah chakra yang dibutuhkan.
Karena teknik ini, minato dapat mengatasi serangan shinobi iwagakure di waktu perang dunia shinobi ketiga, saat itu dia berperang digaris depan. Apabila, teknik ini dikombinasikan dengan kecepatan alamiah dan gerakan refleks dari minato, dapat membuat teknik ini sangat mematikan. Menurut raikage A, Minato adalah ninja tercepat yang pernah hidup.
Minato juga sempat mengajarkan teknik khusus ini kepada para penjaga spesialnya, yakni Genma Shiranui, Raido Namiashi dan seorang shinobi lainnya, bagaimanapun tanpa ada ketiga orang ini, salah satu diantara mereka tak dapat menggunakannya. Untuk melakukannya, mereka harus membentuk lingkaran dan berhubungan satu sama lain dengan jari - jari harus bersentuhan. Hal ini memungkinkan mereka untuk membawa "sesuatu" melewati cincin dimensi menuju koordinat yang sudah ditandai. Karena mereka sekarang menjadi penjaga dari Hokage Kelima, Tsunade juga telah mengetahui seperti apa segel khusus yang mereka gunakan pada teknik itu.
Referensi :
   1. Databook Kedua, halaman 266
   2. Naruto chapter 503, halaman 3
   3. Naruto chapter 543, halaman 2
   4. Naruto chapter 503, halaman 10
   5. Naruto chapter 541, halaman 8
   6. Naruto bab, 562, halaman 12-13
   7. Naruto chapter 501, halaman 7
4) Kamui
Nama : Kamui
English : Authority of the Gods
Debut :
-Manga Chapter # 276
-Anime Naruto Shippuden Episode # 29
-Naruto Shippuden Movie 3 : Inheritors of the will of fire
-Naruto Shippuden Video Game : Ultimate Ninja 5
-Muncul dalam Anime, Game, Manga, dan Film
Klasifikasi : Kekkai genkai Mangekyou sharingan, Ninjutsu, dojutsu, Jikukan Ninjutsu, Ninjutsu Penghalang.
Kelas : menyerang dan bertahan
Jarak : Semua rentang
Pengguna : Hatake kakashi
Keterangan :
Salah satu doujutsu asli milik kakashi, yang dikeluarkan dari Mangekyo Sharingannya sendiri. Memungkinkan seseorang untuk menghisap sesuatu lalu dipindahkan ke dimensi lain. Jika seseorang sering menggunakan teknik ini berlebihan, itu akan berpengaruh pada tingkat chakranya sendiri, sehingga butuh waktu yang lama untuk pulih. Targetnya akan terbungkus oleh sebuah dimensi penghalang dan pengguna berkonsentrasi untuk melakukan langkah berikutnya. Target yang sudah tidak berdaya, segera ditarik oleh penghalang dan dimasukkan ke dimensi lain. Lokasi dan ukuran dari penghalang (yang berwarna merah) dapat ditentukan berdasarkan ukuran objek. Ini adalah salah satu teknik yang mengerikan, apabila seseorang yang terampil dan punya cukup chakra, diperkirakan dia dapat menarik beberapa kelompok manusia masuk ke dimensi lain sekaligus.
Sebagai penerima sharingan dari proses transplantasi, sangat besar resikonya menggunakan teknik ini secara berlebihan. Apalagi dengan chakra yang kurang.
Untuk Kakashi, dia dapat menggunakan teknik ini sampai setidaknya tiga kali dalam sekali seharinya, bahkan dengan fisik yang fit sekalipun itu sudah batas maksimalnya.
Dalam mitologi Ainu, Kamui dapat berarti "kekuatan agung dewa shinto".
Referensi :
   1. Databook Ketiga, halaman 240-241
   2. Naruto chapter 424, halaman 17
   3. Naruto chapter 484, halaman 6
   4. Naruto chapter 487, halaman 4

semoga bermanfaat.. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar